Jumat, 28 Desember 2012

Dinamika Penyakit Ayam di 2012 dan Prediksinya di 2013

Seperti halnya setiap penutupan tahun, menjelang berakhirnya tahun 2012 ini kita perlu melakukan evaluasi terhadap kinerja dan perkembangan usaha peternakan kita di tahun ini untuk menentukan target di tahun yang akan datang. Tentunya ada target yang sudah tercapai, dan ada yang belum bisa dicapai. Bila belum berhasil dicapai, kita perlu mengkaji penyebab dan tentu saja solusi yang harus dilakukan sehingga dapat diantisipasi di tahun berikutnya.
 
Gambaran Umum Penyakit di 2012

 
 
Kondisi umum penyakit yang menyerang ayam pedaging dan petelur di Indonesia setiap tahunnya telah dirangkum oleh tim Technical Support Medion pada grafik 1 dan 2. Dari kedua grafik dapat dilihat bahwa serangan penyakit di peternakan masih didominasi oleh penyakit lama. Pada ayam petelur misalnya, penyakit bakterial masih didominasi oleh korisa, colibacillosis dan CRD. Sedangkan ND masih menjadi primadona penyakit viral. Sama halnya dengan ayam petelur, penyakit bakterial CRD kompleks, korisa, CRD, dan colibacillosis juga paling sering ditemukan di peternakan ayam pedaging. Dan Gumboro menduduki peringkat teratas sebagai penyakit viral yang menyerang ayam pedaging.
Kasus IB pada ayam pedaging yang pada tahun 2010 merebak, sejak awal tahun hingga Agustus 2012 belum lagi ditemukan. Masih pada ayam pedaging, kasus aspergillosis yang di tahun 2011 tidak ditemukan, sampai Agustus 2012 ini kembali terjadi bahkan lebih banyak dibandingkan dengan yang terjadi di 2010. Untuk ayam petelur, kasus aspergillosis hingga Agustus 2012 meningkat dibandingkan 2010 dan 2011.
Terlihat pula pada grafik 1, cacingan, colibacillosis, CRD kompleks dan ILT mengalami peningkatan kasus. Bahkan kasus ILT naik signifikan presentase kejadiannya dibandingkan tahun 2011 dan 2010. Tidak berbeda halnya dengan ayam petelur, tren penyakit CRD, CRD kompleks dan colibacillosis juga mengalami peningkatan dari tahun ke tahun di farm ayam pedaging (grafik 2).
Sedikit tambahan dari pemantauan tenaga lapangan kami hingga Desember 2012 ini, dilaporkan bahwa kasus korisa pada ayam pedaging meningkat kejadiannya. Kemudian pada ayam petelur mulai ditemukan beberapa kasus penyakit Marek. Hal ini tentunya patut menjadi “warning” bagi peternak di tahun 2013.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar